12 Ribu Guru se-Indonesia Akan Berkumpul di Pekanbaru

PEKANBARU (RiauInfo) - Sebanyak lebih kurang 12 ribu guru se-Indonesia akan berkumpul di Pekanbaru untuk memperingati HUT Pesatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-62 dan Hari Guru Nasional. Hal ini dikarenakan Pekanbaru ditunjuk sebagai tuan rumah peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional tersebut.

Acara puncak peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional itu sendiri akan ddigelar di Hall A Gedung Sport Centre Rumbai Pekanbaru. Diperkirakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan sejumlah menteri dan gubernur se-Indonesia akan menghadiri acara tersebut. Dalam upaya persiapan acara tersebut, kini Hall A tempat kegiatan tersebut akan dilangsungkan sedang dilakukan pembenahan. Gubernur Riau HM Rusli Zainal Minggu (18/11) melakukan peninjauan langsung ke Hall A itu melihat berbagai persiapan yang sedang dilakukan di tempat itu. Di sela-sela meninjauan itu, Rusli Zainal mengatakan penunjukkan Pekanbaru sebagai tuan rumah peringatan PGRI ke-62 dan Hari Guru Nasional ini menjadi suatu pengharagaan dari daerah ini. "Kita cukup berbangga karena daerah kita ditelah ditunjuk sebagai tuan rumah acara ini," jelasnya. Selama ini, menurut dia, Riau memang menunjukkan perhatian yang sangat besar terhadap dunia pendidikan. Hal ini dapat dilihat dari pesertase anggaran pendidikan di APBD Riau yang cukup tinggi yakni di atas 20 persen.(Ad)

Berita Lainnya

Index