22 Atlit BPOC Riau Lolos klasifikasi Porcanas Kaltim

PEKANBARU (RiauInfo) - Sebanyak 22 atlit Badan Pembina Olahraga Cacat (BPOC) provinsi Riau lolos klasifikasi mengikuti 5 cabang dari 8 cabang yang diperlombakan dalam Pekan Olahraga Cacat Nasional XIII di kota Samarinda Kalimantan Timur.

Pelaksanaan klasifikasi dimulai pukul 8.30 wit diikuti sekitar 1200 atlit dari seluruh Indonesia dengan delapan cabang olahraga yaitu, atletik, buluntangkis, angkat berat, tenis meja, tenis lapangan, renang, catur dan sepak bola. Lima cabang yang diikuti Riau adalah atletik sebanyak 4 orang, angkat berat 4 orang, renang 6 orang, bulutangkis 2 orang dan tenis meja 6 orang. Menanggapi lolosnya atlit Riau dalam klasifikasi pertandingan, Menajer Tim atlit Riau, Rustam Effendi mengatakan kalau seleksi yang dlakukan panitia Porcanas sebenarnya sama seperti yang diterapakan dalam klasifikasi saat seleksi altit di Riau beberapa waktu lalu sebelum keberangkatan ke Kaltim. "Karena kita mematuhi aturan baku yang telah ditetapkan panitia Porcanas dalam klasifikasi di Riau, makanya kita tidak mengalami hambatan, terbukti atlit kita lolos semua," kata mantan Kepala BKS Riau ini. Ditanya target perolehan mendali emas, Rustam mengatakan akan mengusahakan membawa pulang 5 mendali. " Kita menargetkan lima mendali emas untuk disumbangkan kepada Riau, namun target terendah, seperti permintaan Bapak Gubernur Riau saat melepas kontingen, minimal tiga saja," ucapnya. (Humas BPOC Riau)
 

Berita Lainnya

Index