BANGUN GEDUNG SEKOLAH DAN TANAM POHON Lagi, Karyawan RAPP Gotong Royong bersama Masyarakat

[caption id="attachment_11756" align="alignleft" width="300"]Lagi, Karyawan RAPP Gotong Royong bersama Masyarakat Lagi, Karyawan RAPP Gotong Royong bersama Masyarakat[/caption] PEKANBARU (RiauInfo) – Kepedulian Karyawan PT. Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) terus ditunjukkan kepada masyarakat terutama yang berada di sekitar wilayah operasionalnya. Kali ini, ratusan karyawan dalam kegiatan kesukarelawanan karyawan atau Employee Volunteerism Program (EVP) yang digelar di tiga desa di sekitar wilayah operasional RAPP. Ketiga desa itu yaitu Desa Teluk Binjai Kecamatan Teluk Meranti kabupaten Pelalawan, Desa Tumang, Kecamatan Sei. Mandau, Kabupaten Siak dan Desa Koto Pangean, Kecamatan Pangean, Kabupaten Kuansing. Ketiga kegiatan ini dilaksanakan secara bergiliran pada minggu yang lalu. Kegiatan yang melibatkan masyarakat ini diisi dengan berbagai kegiatan seperti penanaman pohon, membersihkan fasilitas umum dan sosial seperti masjid, gedung sekolah dan lalain lain. Di Teluk Binjai, kegitan gotong royong ini berlokasi di kantor kepala desa Teluk Binjai, Mesjid Nurul Iman serta lingkungan desa Teluk Binjai. Kepala Desa Teluk Binjai Syamsuir serta perangkat desa tampak hadir memimpin masyarakat untuk bahu membahu dalam bhakti sosial bersama ini. Sebelum kegiatan dimulai, Community Relations Head RAPP H. Mabrur AR mewakili karyawan yang datang menyerahkan satu unit mesin potong rumput kepada masyarakat Teluk Binjai tang diterima oleh Kepala Desa Teluk Binjai. Sedangkan di desa Tumang kecamatan Sei Mandau, kegiatan ini dipusatkan di kantor Kepala Desa Tumang dan wilayah sekitarnya. pada kesempatan kali ini, selain menyumbang tenaga, perusahaan juga memberikan sebanyak 50 bibit pohon buah-buahan kualitas terbaik, seperti Durian, Rambutan, Matoa, Mangga dan Sukun, pembersihan dan pengecatan gedung kantor desa, sarana fasilitas umum, seperti Posyandu, Masjid dan Sekolah. Sementara itu di desa Koto Pangean Kecamatan Pangean, kegiatan bertempat di Balai Adat Kenegerian Pangean dihadiri juga oleh Camat Pangean, Asmari S.Sos, Manajer Estate Baserah, Marzum, SHR Manager Kuansing, M. Yusuf, Tokoh Masyarakat yang juga Anggota DPRD Kuansing asal Pangean, H. Nayarlis, Empat Pemangku Adat Kenagarian Pangean, serta unsur Muspika Pangean lainnya. Dalam kegiatan ini perusahaan menyumbangkan sebanyak 125 bibit pohon durian montong, pengecatan anjungan adat dan membersihkan lingkungan sekitarnya. Selain itu, RAPP juga telah menyiapkan lahan untuk pembangunan sekolah dan juga kebun jalur seluas 5 hektar, program beasiswa, sunatan dan pengobatan massal, serta program kepemudaan yakni pelatihan singkat menumbuhkan kreatifitas dan kerjasama tim bagi para pemuda daerah. Dalam acara pembukaan kegiatan tersebut, Camat Pangean, Asmari S.Sos mengucapkan terima kasihnya atas inisiatif Karyawan RAPP yang menggelar kegiatan tersebut dan berharap dapat semakin meningkatkan kepeduliannya melalui program CD terhadap masyarakat Pangean. ”Saya mengucapkan terimakasih kepada RAPP atas inisiatifnya melaksanakan kegiatan ini di situs cagar budaya Kenagarian Pangean. Kepada masyarakat Pangean, mari kita berjuang keras mewujudkan keharmonisan dan kesejahteraan kita melalui peningkatan investasi di daerah ini,” Ujar Asamari dalam kata sambutannya. Senada dengan Asmari, Tokoh Masyarakat yang juga Anggota DPRD Kabupaten Kuansing, H, Nayarlis juga memberikan penghargaan kepada RAPP atas kontribusinya kepada masyarakat. Ia mencontohkan, pembangunan gedung sekolah SMK Darussalam sebanyak 3 lokal, yang dikabulkan tidak dalam waktu lama. Manajer SHR PT. RAPP untuk wilayah Kuansing, M. Yusuf mengatakan program Community Development (CD) PT. RAPP berlaku terhadap seluruh wilayah kuansing terutama pada desa-desa sekitar operasional perusahaan. ”Program CD PT. RAPP ini tidak hanya dilaksanakan di Pangean saja, tapi juga di daerah lain, terutama yang berada di sekitar wilayah operasional perusahaan. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar dan dilaksanakan secara berkesinambungan sehingga tidak hanya berhenti di situ saja,” ujar M. Yusuf. Sementara itu, Manajer RAPP Estate Baserah, Marzum mengatakan sejak tahun 2009 lalu pihaknya sudah mulai menggalakkan program Community Development (CD). ”Kita tidak ingin dianggap sebagai tamu tapi sebagai keluarga, makanya kita ingin terlibat aktif di tengah masyarakat,” kata Marzum. ”RAPP sudah menyiapkan lahan 5 hektar, dimana 2 hektar untuk pembangunan sekolah, dan 3 hektar untuk pembangunan kebun jalur, yang ditanami pohon-pohon besar sehingga bisa dimanfaatkan pada 30-40 tahun mendatang untuk pembuatan jalur (perahu panjang.red) dalam tradisi pacu jalur masyarakat Kuansing,” lanjut Marzum. Untuk itu Marzum menambahkan, pihaknya memohon masukan dari berbagai elemen masyarakat, sehingga program ini tidak hanya bersifat seremonial saja tapi bersentuhan langsung atau yang benar-benar dibutuhkan oleh masyarakat.(ad/rls)

Berita Lainnya

Index