DOAKAN KORBAN KEGANASAN MILITER ISRAEL Ribuan Jemaah Mesjid Agung Annur Lakukan Sholat Gaib Usai Sholat Jumat

PEKANBARU (RiauInfo) - Keganasan militer Israel yang melakukan penyerangan membabi buta ke Jalur Gaza yang menyebabkan kematian lebih 1.000 orang Palestina menimbulkan keprihatinan di mana-mana. Misalnya saja usai Sholat Jumat tadi, ribuan jemaah Mesjid Agung Annur Pekanbaru melakukan sholat gaib untuk para korban keganasan militer Israel itu. 

Sebelumnya pengurus Mesjid Agung Annur sudah memberitahukan para jemaahnya bahwa usai melaksanakan Sholat Jumat akan langsung dilakukan Sholat Gaib untuk para korban yang tewas akibat serangan bangsa Zionis itu. Untuk itu para jemaah diminta untuk mengikuti sholat tersebut secara berjemaah. Seperti yang sudah direncanakan, usai Sholat JUmat imamnya langsung melanjutkan sholat gaib yang diikuti ribuan jemaah. Sholat gaib ini dilakukan dengan khusuk oleh para jemaah, bahkan ada jemaah yang sampai mengeluarkan airmata. Salah seorang pengurus Mesjid Agung Annur Pekanbaru mengatakan, sebagai umat Islam memang harus memiliki rasa kebersamaan saat melihat dan mendengar umat seagamanya mendapatkan perlakukan keji dan kejam dari bangsa lain. "Untuk itu kita semampunya memberikan bantuan kepada mereka, setidak-tidaknya bantuan doa," ungkapnya lagi.(ad)
 

Berita Lainnya

Index