Fendri Jaswir : Sangat Disayangkan Kantor DKR Berpindah-pindah

PEKANBARU (RiauInfo) - Ketua Komisi D DPRD Riau, Ir Fendri Jaswir dalam kesempatan yang sama langsung mengunjungi keberadaan kantor baru Dewan Kesenian Riau (DKR). Setelah melihat kondisi yang ada, Fendri mengatakan sangat menyayangkan kantor ini selalu berpindah-pindah dari suatu tempat ketempat lain. Apakah ada solusi terbaik agar jangan sampai kantor DKR tak pindah lagi?

"Ya, seharusnya seperti itu. Saya sangat prihatin melihat perpindahan ini. Dimana tak terbayangkan pelaku seni di Riau sudah seharusnya dapat pembinaan. Saya minta kantor DKR sekarang jangan sampai dipindahkan lagi," ujar Fendri Jaswir kepada RiauInfo di Gedung Theater Tertutup, Kamis (2/8). Terang Fendri, kantor DKR baru ini juga perlu perbaikan. Sehingga nampak kelihatan lebih indah dan nyaman dipandang mata oleh pelaku seni di Riau. Begitu juga dengan Akademi Kesenian Melayu Riau (AKMR). "AKMR ini walaupun swasta tapi perlu mendapat dukungan dari kita. Karena hanya dua di Indonesia yang bergerak dibidang kesenian. Bagaimana kita untuk memajukan kebudayaan Riau di Asia Tenggara tanpa membina hal yang seperti ini," pintanya. Walaupun swasta, pelaku seni ini akan tetap didukung oleh semua eleman yang terkait didalamnya. Bagaimanapun juga pendidikan tidak bisa dipisahkan semata-mata kepada mereka untuk mandiri. "Saya berharap pelaku seni ini untuk dapat lebih diperhatikan lagi. Jangan sampai pelaku seni ini dibiarkan begitu saja," pungkasnya. (Dd)

Berita Lainnya

Index