Hujan Tekan Karhutla Hingga Titik Nol di Riau

PEKANBARU (RiauInfo) - Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Stasiun Pekanbaru melaporkan jumlah kebakaran hutan dan lahan menghilang di wilayah provinsi Riau, Sabtu (15/11)ini. Keadaan itu menyusul curah hujan yang relatif merata melanda Riau sejak malam hingga pagi tadi. 

"Hujan merata melanda Riau malam tadi hingga pagi ini. Sehingga titik api akibat kebakaran hutan dan lahan hilang, peluang hujan pun masih relatif merata untuk wilayah Riau hari ini,"ungkap staf analisa Marzuki mewakili kepala BMG Pekanbaru Blucer Dolog Saribu di Pekanbaru. BMG Pekanbaru juga menangkap peluang hujan lebih dominan di wilayah Riau Bagian Utara hari ini. Daerah Riau Bagian Utara itu seperti wilayah Kabupaten Bengkalis, Rokan Hilir, Rokan Hulu dan Kota Dumai. Selain itu, wilayah Riau Tengah sepeti Kota Pekanbaru dan sebagian Kampar juga rawan hujan ringan hingga berintensitas ringan hari ini.(Surya)
 

Berita Lainnya

Index