Jadi Korban Tabrak Lari, Firdaus Ditemukan Tergeletak di Pinggir Jalan

PEKANBARU (RiauInfo) - Masyarakat Jalan Melur Pekanbaru, Rabu (27/2) sekitar pukul 05.30 Wib kemaren menemukan seorang pria tergeletak di pinggir jalan tersebut. Kondisi lagi-lagi yang kemudian diduga korban tabrak lari itu tidak sadarkan diri dengan luka parah di tubuhnya.

Berita itu menjadi headline Pekanbaru MX edisi Kamis (28/2) ini. Dalam berita berjudul "Pedagang Sayur Tewas" harian ini menyebutkan warga yang menemukan pria bernama Firdaus Mandai (49) itu langsung membawanya ke rumah sakit. Namun malangnya, tidak lama dirawat di rumah sakit, pria beranak sembilan itu meninggal dunia. Berita yang sama juga jadi headline Riau Tribune hari ini. Dalam beritanya berjudul "Pria Paruh Baya Meninggal di Pinggir Jalan" disebutkan saat ditemukan warga, kondisi luka korban cukup parah. Bibir dan mata lebam, dan kedua telinga mengeluarkan darah segar. Dia adalah warga Jalan Arengka Gang Veteran Pekanbaru. Sementara itu Pekanbaru Pos berita utamanya hari ini tentang keinginan Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Pekanbaru yang akan memindahkan ibukota Riau dari Pekanbaru. Ini disebabkan pembangunan di Pekanbaru hanya terpusat di tengah kota saja. Berita itu berjudul "Pindahkan Saja Ibukota Riau". Sedangkan Riau Mandiri dengan beritanya berjudul "Mabes Polri Buru Penyelundup ke Kepri" menyebukkan setelah berhasil menangkap sejumlah pelaku dan tiga kapal penyeludup barang ilegal di Pekanbaru, Tim Mabes Polri kini memburu pelaku lainnya di Kepri. Diduga penyeludupan di Kepri marak karena dibeking oknum aparat. Berita utama Media Riau hari ini tentang pertanyaan sejumlah tokoh PDIP Riau tentang dibukanya pendaftaran untuk masyarakat umum yang ingin mencalonkan diri sebagai calon gubernur Riau melalui PDIP. Padahal PDIP Riau sudah punya calon yakni Suryadi. Berita itu berjudul "Pendaftaran Cagubri PDIP Dipertanyakan". Lain lagi Metro Riau, hari ini berita utamanya tentang disitanya sejuta butir pil ekstasi oleh Direktorat Narkoba Polda Metro Riau. Pil itu ditemukan di sebuah ruko di kompleks perumahan Mutiara Palem Blok C, Cengkareng, Jakarta. Berita tersebut berjudul "Sejuta Butir Ekstasi Disita". Riau Pos dengan berita utamanya berjudul "Presiden Jengkel" menyebutkan Presiden SBU merasa jengel dengan sikap sejumlah menterinya yang sepertinya tidak rela dengan kebijakan penghematan anggaran 15 persen di seluruh separtemen/kementrian dan Lembaga Pemerintah Non-Departemen. Sedangkan Tribun Pekanbaru edisi hari ini mengangkat berita "Riau Tolak Mega-Meutia" sebagai calon presiden dan calon wakil presiden 2009 mendatang. DPD PDIP mengingatkan bahaya ironi Meutia yang notabene pendukung SBY. Sedangkan PKP Riau tetap mendukung Sutiyoso sebagai calon presiden.(Ad)

Berita Lainnya

Index