Kloter Pertama JCH Riau 19 November Mendatang

PEKANBARU (RiauInfo) – Jamah Calon Haji (JCH) asal Riau untuk kloter I akan diberangkatkan tiga hari setelah jadwal kloter nasional atau tanggal 19 November 2007 mendatang. Sedang jadwal pemberangkatan kloter pertama Jamaah Calon Haji (JCH) secara nasional ke Arab Saudi 17 November mendatang.

Susun data pemberangkatan JCH Riau sudah dijadwal oleh Siskohat Kanwil Depag Riau berdasar surat Direktur Pelayanan Haji nomor.DJ.VII.3/4/Hj.07/3321/2007. Kemungkinan perubahan jadwal ini masih terbuka jika ada perubahan yang datang dari Pemerintah Arab Saudi. “Draf jadwal pemberangkatan dan pemulangan haji sudah kita terima dari Direktur Pelayanan Haji. Kita sudah susun juga usulan kloter kabupaten/kota. Meski begitu, draf jadwal tersebut dapat dilakukan penyesuaian sesuai rapat pemantapan kloter di Batam,”sebut H. Syahrial Ali dari Plh Kabid Haji, Zakat dan Wakaf Kanwil Depag Riau mengatakan hal tersebut, Rabu (24/10) di Pekanbaru. Syahrial mengatakan untuk pemantapan kloter tersebut Kanwil Depag Riau akan melakukan rapat pamantapan akhir bulan ini. “Kita juga sudah kirim usulan ke embarkasi dan Depag Pusat. Sebab mengenai kloter ini akan berdampak pada penerbangan dan biaya domestik, baik yang melalui laut maupun udara,” terang Syahrial.(Surya)
 

Berita Lainnya

Index