Meriahkan HUT Kota Pekanbaru, Digelar Festival Danau Buatan

PEKANBARU (RiauInfo) - Memeriahkan HUT ke-223 Kota Pekanbaru, Pemko Pekanbaru melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata 9 hingga 10 Juni ini menggelar Festival Danau Buatan. Berbagai pertunjukkan dan lomba yang menarik diadakan dalam rangkaian festival tersebut. 

Adapun pertunjukan dan lomba yang diadakan itu antara lain lomba lagu melayu, lomba tari melayu, lomba berbusana melayu, pemilihan bujang dan dara, berbalas pantun, pertunjukan orkes melayu, pacu sampan lomba melukis dan bazar industri kecil. Semua ivent ini dapat diikuti seluruh masyarakat Pekanbaru. Kepala Disbudpar Pekanbaru, Drs Rais Nur MM kepada wartawan Sabtu (9/6) di Pekanbru mengatakan, lomba ini dapat diikuti mulai dari anak-anak hingga orang dewasa untuk memperebutkan berbagai hadiah menarik yang disediakan panitia. Makana dia yakin festival ini akan dihadiri banyak masyarakat. Didakannya Festival Danau Buatan ini, menurut dia untuk melestarikan seni tradisional melayu, sehingga pusaka nenek moyang ini jangan tergilas oleh perpuaran zaman. "Di zaman modern ini kita juga wajib untuk tetap mempertahankan kebudayan melayu ini," ungkapnya. Jadi dengan diadakanya festival ini, diharapkan seluruh masyarakat Riau tahu akan seni dan buadaya melayu itu. "Bahkan mereka diharapkan terlibat langsung dalam ivent ini, sehingga benar-benar memaknai seni dan budaya melayu tersebut," tambahnya.(Ad)


Berita Lainnya

Index