Pecatur Riau Gagal di Nomor Beregu

BANJARMASIN (RiauInfo) - Dua Pecatur PWI Riau, masing-masing Izarman dan Hanafi, gagal memperoleh medali pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XI setelah berlaga melawan sejumlah pecatur dari PWI cabang lainnya. Seperti dikatakan Izarman, awalnya tim catur PWI Riau optimis minimal memperoleh medali Perak, namun setelah berusaha keras, akhirnya ia mengakui keunggulan lawan. “Meskipun harus kalah, namun tim catur Riau merasa puas karena sudah berusaha keras untuk memberikan yang terbaik. Soal kalah menang masalah biasa dalam pertandingan. Yang jelas kita tetap mengedepankan sportivitas,” ujar Izarman sambil tersenyum saat ditemui usai pertandingan di aula RRI Banjarmasin, kemaren. Dari catatan pertandingan pada nomor Perorangan yang menggunakan system Swiss 7, Riau atas nama Hanafi sempat mengalahkan NTT, Jambi, Lampung serta Banten dan Remis saat melawan Jatim. “Saya kalah saat melawan DKI dan dari akumulasi kemenangan, saya hanya berada pada posisi tujuh besar dari 90 pecatur yang bertanding,” imbuh Hanafi. Pada nomor Beregu, Riau kembali mengalami kegagalan dan hal tersebut sudah diprediksikan sebelumnya karena kekurangan pemain. “Seharusnya dalam satu regu ada tiga pemain, sementara Riau hanya menurunkan dua pemain saja. Meski demikian kami tetap mengikuti nomor tersebut namun gagal dengan perolehan angka 2-1 melawan Sumatera Barat,” kata Izarman. Hasil perolehan medali unutk nomor Perorangan yang berakhir hari ini, Emas diraih Aceh, Perak diraih Jawa Barat serta Perunggu disabet oleh Sulawesi Utara dan DKI.(rls)

Berita Lainnya

Index