PKL Bundaran Cut Nyak Dien Kecewa Hujan

PEKANBARU (RiauInfo) - Hujan yang disertai tiupan angin relatif kencang mewarnai Rabu (17/02/10) siang di Kota Pekanbaru. Hujan turun sekitar pukul 13.00 WIB hingga malam ini membuat rutinitas sejumlah warga terganggu, seperti keramaian di bundaran Cut Nyak Dien dan bundaran air mancur jalan Sudirman Pekanbaru.
Para pedagang kaki lima (PKL) dan pengusaha mainan anak di seputar bundaran Cut Nyak Dien Pekanbaru, terlihat membubarkan diri saat hujan kembali mengguyur Kota Bertuah ini. Bubarnya para PKL dan penjaja jasa odong-odong tersebut menyusul juga sepinya warga yang biasanya mengunjungi bundaran. Suasana Ibu kota provinsi Riau ini menjadi adem dan sebagian ruas jalan terlihat digenangi air hujan. Meski saat pertama hujan turun terlihat dengan insensitas sedang, namun keadaan ini membuat dua bundaran yang biasa dikunjungi warga menjadi sepi. Rutinitas warga yang biasa masih ramai mengunjugi dua bundaran di kota Bertuah ini tidak terlihat lagi. Imbas dari sepinya bundaran yang salah satunya di kawasan jalan Cut Nyak Dien Pekanbaru adalah kekecewaan para PKL yang biasa 'ngepos' di sana. Begitu juga dengan para penjaja jasa mainan anak, odong-odong dan komedi putar mini tersebut, mereka terlihat meninggalkan bundaran Cut Nyak Dien yang sudah tidak ada pengunjungnya sejak hujan turun. Sejumlah warga mencari tempat berlindung di kedai sekitar bundaran kawasan Jalan Cut Nyak Dien tersebut dan berharap hujan reda, namun hingga pukul 21.30 ini, hujan malah semakin deras mengunjugi Kota Bertuah.(Surya)

Berita Lainnya

Index