Sebagian Besar Pengungsi Masih Bertahan di Tenda-Tenda Penampungan

news4469PEKANBARU (RiauInfo) - Ketinggian air yang menggenangi rumah-rumah masyarakat di Rumbai sudah mulai turun sejak dua hari terakhir. Bahkan berdasarkan pengamatan RiauInfo, Minggu (30/3) ketinggian air sudah turun sekitar 1 meter dari sebelumnya. Sejumlah tempat usaha kerajinan rotan yang pada Jumat (28/3) lalu masih digenangi air banjir, kini sudah mulai terbebas dari air. Beberapa juga rumah-rumah warga yang ada di sepanjang Jalan Yos Sudarso yang sebelumnya digenangi air, saat ini sudah tidak kebanjiran lagi. Namun demikian sebagian besar pengungsi masih bertahan di tenda-tenda penampungan yang berdiri di sepanjang Jalan Yos Sudarso. Sebab rumah-rumah mereka sampai saat ini masih tetap digenangi banjir. Harto (48) salah seorang warga menyebutkan, air di rumahnya saat ini masih setinggi leher, sedangkan sebelumnya air sudah mencapai loteng rumahnya. "Kalau airnya terus menyurut, mungkin dua atau tiga hari ini baru kami bisa pulang ke rumah," ungkapnya. Dia menyebutkan, meski banjir sudah mulai surut, namun rumahnya air di rumahnya masih tetap tinggi. "Letak rumah saya memang lebih rendah, sehingga makan waktu lebih lama baru benar-benar bisa ditempati," tambahnya lagi.(Ad)


Berita Lainnya

Index