Seluruh Wilayah Dipenuhi Titik Api, Riau Kini Dikepung Kebakaran

PEKANBARU (RiauInfo) - Apa jadinya jika sebagian besar wilayah Riau mengalami kebakaran. Kemungkinan ini bisa saja terjadi karena saat ini saja sudah 6 kabupaten/kota di Riau terbakar. Bahkan berdasarkan pemantauan satelit NOAA 18 Selasa (19/2) kemaren, jumlah titik api yang ditemukan di Riau mencapai 89 titik.

Hal ini menjadi berita utama Pekanbaru Pos edisi Rabu (20/2) berjudul "Seluruh Riau Terbakar". Harian ini menyebutkan meski pemerintah pusat sudah menurunkan 4 helikopter untuk memadamkan api, namun kebakaran masih tetap tidak bisa dikendalikan. Api terus saja menyala dan menghanguskan hutan Riau yang luasnya mencapai ratusan ribu hektar. Berita yang sama juga menjadi headline Riau Pos hari ini berjudul "Riau Dikepung Titik Api". Dalam beritanya mnyebutkan dari 89 titik api yang terdapat di Riau, terbanyak ditemukan di Bengkalis yakni sebanyak 21 titik, lalu diikuti Kota Dumai sebanyak 16 titik, dan setelah itu Pelalawan sebanyak 12 titik. Kasus seorang ayah membuang bayi ke Sungai Sosa Kabupaten Rokan Hulu menjadi berita utamaPekanbaru MX. Dalam berita berjudul "Ayah Buang Bayi, Dibekuk" disebutkan Ridwan (40) ayah dari bayi malang itu akhirnya dibekuk petugas kepolisian. Ridwan sendiri mengaku bayi itu hasil hubungannya gelapnya dengan Marni, wanita simpanannya. Ancaman Gubernur Riau HM Rusli Zainal yang akan mengambil tindakan tegas terhadap puskesmas yang masih melakukan pungutan uang terhadap pasiennya menjadi berita utama Riau Tribunehari ini. Dengan berita berjudul "Laporkan Pungli di Puskesmas" disebutkan puskesmas tidak boleh melakukan pungutan, karena Pemprov Riau tahun ini menggratiskan seluruh pelayanan kesehatan, termasuk rawat inap. Metro Riau hari ini dalam beritanya berjudul "Posisi Saleh di DPR Terancam" mengutip pernyataan Koordinator Wilayah II DPP Partai Golkar Firman Subagyo. Dia mengisyaratkan posisi Saleh Djasit di DPR terancam bila tetap maju di Pilkada Riau dengan perahu partai lain. Saleh Djasit bisa di-recall dari DPR. Pemeriksaan yang dilakukan KPK terhadap Mantan Sekdaprov Riau Tengku Lukman Jaafar menjadi berita utama Riau Mandiri hari ini. Dalam berita berjudul "T Lukman Jaafar Diperiksa KPK" disebutkan pemeriksaan dilakukan tim penyidik KPK di Sekolah Polisi Negara (SPN) Pekanbaru. Rakor bidang kesehatan yang diikuti Gubernur Riau HM Rusli Zainal di Jakarta menjadi berita utamaMedia Riau hari ini. Dalam rakor yang dipimpin Presiden SBY ini dinyatakan bahwa subsidi kesehatan yang dilakukan pemprov Riau tahun 2008 ditingkatkan menjadi Rp11 miliar. Berita itu berjudul "Subsidi Kesehatan Riau Bertambah". Pemerintah Singapura saat ini mewajibkan anak laki-laki generasi kedua yang mendaftar sebagai permanent resident (PR) untuk menjalani wajib milikir, termasuk WNI. Ketentuan kewajiban Wamil itu tercantum dalam ketentuan imigrasi. Hal ini menjadi berita utama Tribun Pekanbaru berjudul "Singapura Rekrut WNI Masuk Wamil".(Ad)

Berita Lainnya

Index