Setelah Tiga Hari Mendung, Pagi Ini Cuaca Pekanbaru Cerah

PEKANBARU (RiauInfo) - Setelah selama tiga hari cuaca Pekanbaru dirundung mendung, Rabu (10/12) pagi ini cuaca mulai terlihat cerah. Sejak pukul 07.00 Wib tadi matahari terlihat memancarkan sinarnya tanpa dihambat gumpalan awam seperti tiga hari sebelumnya. 

Padahal tiga hari sebelumnya cuaca Pekanbaru sempat mendung. Bahkan pada malam takbiran Idul Adha kota ini diguyur hujan sehingga menganggu pelaksanaan pawai takbir yang telah dirancang untuk menyambut hari besar umat Muslim itu. Setelah itu cuaca mendung terus bergayut di atas kota Pekanbaru hingga tadi malam. Ny Anik, salah seorang warga Pekanbaru menyambut baik cerahnya cuaca Pekanbaru saat ini. Sebab saat cuaca mendung sebelumnya, dia mengaku kesulitan menjemur pakaian. "Pakaian yang saya jemur sempat berhari-hari tidak kering karena cuaca mendung terus," jelasnya. Dia berharap cuaca Pekanbaru sepanjang hari ini cerah terus, sehingga tidak menghambatnya untuk menjemur pakaian. "Mudah-mudahan cuaca hari ini tidak mendung apalagi hujan, karena saya ingin menjemur pakaian," ujar ibu dari dua anak yang berdomisili di Jalan Sakuntala, Pekanbaru ini.(Ad)

Berita Lainnya

Index