Setiap Tahun Kasus Flu Burung di Riau Terus Meningkat

PEKANBARU (RiauInfo) - Sejak tahun 2005 lalu hingga April 2007 ini telah ditemukan 22 orang suspek flu burung di Riau. Namun dari 22 orang suspek flu burung itu, belum satupun dinyatakan positif menderita flu burung. 
Bila dilihat data dari Dinas Kesehatan Riau terlihat dari tahun 2005 itu, terjadi meningkatan yang luar biasa dari tahun ke tahun. Buktinya saja pada tahun 2005 lalu hanya ditemukan 3 kasus, sedangkan pada tahun 2006 meningkat jadi 22 kasus. Kemudian pada tahun 2007 ini terhitung hingga 2 April lalu sudah ditemukan 13 kasus suspek flu burung. Jumlah ini diperkirakan akan terus bertambah hingga di penghujung tahun 2007 mendatang. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau melalui, Kasubdis Pelayanan Kesehatan dan Gizi, Burhanuddin Agung, kepada wartawan Senin (9/4) di Pekanbaru mengatakan Kasus yang terjadi selama tahun 2007 ini terdapat di Kabupaten Rokan Hulu. Didaerah itu ditemukan 5 kasus, kemudian di Kota Dumai ditemukan 2 kasus, di Kota Pekanbaru tertemukan 1 kasus dan di Kabupaten Rokan Hilir ditemukan 5 kasus. Mereka baru dinyatakan suspek flu burung. Untuk kasus yang di Kabupaten Rokan Hulu, mereka (pasien,red) dirawat di Rumah Sakit PTPN V, sedangkan yang lainnya dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Ahmad, RSUD Dumai, keduanya merupakan rumah sakit rujukan yang ditunjuk oleh Deparateman Kesehatan RI. Selain itu, ada juga yang dirawat di puskesmas, terangnya. Walaupun semuanya kasus tersebut masih dinyatakan negatif. Adahal yang paling penting dan patut diwaspadai yakni tren penularan penyakit Avian Influenza antar manusia di daerah ini. Dan dari sekarang, tren penularan penyakit tersebut harus diwaspadai.(Ad)
 

Berita Lainnya

Index