TERKAIT TUNTUTAN GURU SWASTA Desmianto : Masa di Tegal Bisa di Sini Tidak

PEKANBARU (RiauInfo) - Terkait belum adanya sikap keputusan Pemerintah Kota Pekanbaru terhadap tuntutan guru swasta tentang tunjangan transportasi beberapa waktu lalu, anggota Komisi II DPRD Kota Pekanbaru Desmianto berharap Pemko segera mengambil keputusan. 

Sebab menurutnya, tidak ada yang perlu diragukan tentang pertentangan seperti halnya yang dilontarkan Pemko terhadap BPK beberapa waktu lalu. Politisi Demokrat ini mencontohkan seperti yang terjadi di Kabupaten Tegal Jawa Tengah saat ini, dimana para guru swasta di sana diberi intensif dari Rp250 ribu menjadi 400 ribu. Artinya jika kita kaitkan dengan lontaran Pemko bahwa ada temuan BPK tentang pemberian tunjangan transportasi kepada guru swasta tidak masalah. Nah mengapa di sana bisa, lalu di sini tidak, ungkapnya di Balai Payung Sekaki Jumat (21/11). Karena itu ia menyarankan kepada Pemko sebaiknya sesegara mungkin membahas dengan pihak BPK, katanya. Masih kata Desmianto, menurutnya saat ini tidak ada anggaran yang kurang. Jadi ada asumsi pengalihan ke lainnya, ujarnya mengakhiri. (muchtiar)

Berita Lainnya

Index